Wednesday, December 26, 2007

Munajad


Ya robb Yang maha Menggenggap langit dan bumi, Penguasa alam jagat raya dan isinya, Pemelihara segala sesuatu, Pemberi rizki segala sesuatu, Pemilik segala pujian dan Keagungan, Segala puji bagimu ya Allah Pemilik Asma'ul khusna dan kesempurnaan. Sampaikan Salam Barokah dan Sholawat hamba kepada junjungan hamba kekasihMU nabi Muhammad SAW, aku merindukannya selalu.

Ya Robbi Yang Menciptakan segala rasa dalam diri manusia, engkau telah menghiasi diri hamba dengan cinta terhadap lawan jenis hamba harta dan kedudukan termasuk didalamnya ketenaran. Tiada yang mampu mengendalikan kecuali atas pertolonganMU, siapapun bisa tersesat olehnya tanpa PetunjukMU ya Robb. Ya Robbi yang terkadang perasaan hamba begitu bersemangat ingin memiliki harta yang banyak dengan bubuhan niat bersedekah dengannya tapi hal itu tak mungkin terjadi tanpa IZINMU, ingin beribadah dengannya ke baitukal mukarrom, itupun dengan pertolongan dan hidayahMU, kabulkan bila memang engkau Ridho dengannya, sungguh Ya Robbi keridhoanmu lebih penting dari itu semua, tak jarang kelebihan harta, tahta, dan rupa engakau berikan kepada hambamu tapi mereka lalai karnanya, aku berlindung kepadamu dari itu semua.
Ya Robbi, Engkau penentu segala ketentuan, takdirkanlah hamba menjadi hambamu yang ahli syukur, karna memang betapa banyak nikmat yang telah engkau karuniakan kepada hamba. Penuhi fikiran hamba dengan mengingat MU, sehingga engkau berkenan menjadikan hamba kedalam golongan hambamu yang sholih. Sesungguhnya Engkaulah maksud dari segala langkah hamba, kehidupan hamba, dan hanya ridhoMu yang hamba mohon, pinta dan harapkan, maka berikan kepada hamba segala sesuatu yang engaku berikan kepada hamba-hambaMU yang sholih. Masukkan Hamba kedalam golongan hambamu yang masuk dalam kebenaran, dan keluarkan hamba dari golongan yang keluar dari kebenaran.

Sunday, December 23, 2007

Doa-doa

الّلهمّ صلِِِِِِِِ وسلم و بارك علي محمد وعلي آله محمد والحمد لله رب العالمين
حمدا شاكرين حمدا ناعمين حمدا يواف نعمه ويكافئ مزيده يا ربنا لك الحمد كما ينبغي لجلال وجهك الكريم و عظيم سلطانك
اللهم صل علي محمد صلاة تنجينا بها من جميع الآهوال والأفات و تقض لنا بها جميع الحاجات و تطهرنا بها من جميع السيئات و ترفعنا بها عندك أعلي الدرجات و تبلغنا بها أقصى الغايات من جميع الخيرات في الحيات و بعد الممات إنك علي كل شيء قدير

Memohon

Ada beberapa macam permohonan atau permintaan diantaranya:
1. Perintah yaitu meminta untuk melakukan sesuatu dari atas kepada bawahan.(intruksi)
Contonya Allah meminta nabi untuk menyebarkan islam atau berdakwah
Atau seorang Ayang meminta anaknya untuk membelikan gula di warung dll.
2. permohonan yaitu meminta kepada atasan melakukan sesuatu untuk peminta.
Contohnya : seorang anak meminta orang tuanya untuk membelikan sepeda
3. Doa yaitu permintaan seorang hamba kepada Tuhannya
Contohnya : do'a kita kepada Allah agar Dia memberi kita rizki yang banyak, agar menjaga-
keluarga kita dari segala bencana dan musibah.

Masing-masing permintaan atau permohonan diatas mempunyai syarat tertentu, misalnya dari atas kepada bawahan atau perintah, kalau tidak ada hubungan apapun atau memberikan kontribusi dari atas maka bawahan tidak akan melakukan perintah atasannya, disamping itu biasanya seorang bawahan akan enggan atau tidak ikhlas melakukan perintah atasan apabila cara memerintahnya tidak sopan, atau tak punya sopan santun, walaupun seorang pekerja terhadap majikan sekalipun bila sang majikan tak sopan maka seorang pekerja akan bekerja tidak ikhlas, benarlah Rosul yang mengajarakan "perkataan yang baik itu lebih baik dari pemberian yang di sertai hal yang menyakitkan", hal itu pun hendaknya mengikis kesombongan para orang kaya yang diberi kelebihan, atau orang pintar berilmu yang mengajarkan ilmunya.

Permintaan kita kepada Allahpun (DOA) harus memiliki tata krama yang dipinta oleh Allah SWT, agar doa kita terkabulkan dan di ijabah oleh Allah SWT. diantaranya:
1. Sholawat kepada Rosul SAW keluarganya shabat dan para pengikutnya
2. Memuji Allah SWT (doa yang paling afdhol adalah Alhamdulillah)
3. Memuji dengan asma'ul husna
4. berdoa yang kita minta
5. penutup dengan solawat nabi dan pujian kepada Allah

masih banyak syarat terkabulnya doa
pada tempat dan waktu mustajabah, berdoa dengan keadaan suci dan mengankat tangan menghadap kiblat, dengan lafal yang tidak keras-keras(memekik) dll
walau demikian Allah mah pemurah dan penjawab segala doa dari hambanya sebisa hambanya berdoa selama hambanya yakin dan bersungguh-sungguh.
"berdoalah kepadaKU maka pasti akan AKU kabulkan"(firman Allah)
"Sesungguhnya Allah tidak pernah mengingkari janji"(Firman Allah)
wallahu a'lam (endyen)